No image available for this title

Skripsi Kedokteran

HUBUNGAN PERSONAL HYGIENE DAN SANITASI LINGKUNGAN DENGAN PREVALENSI SKABIES DI PONDOK PESANTREN MODERN AL-ISTIQAMAH NGATABARU KABUPATEN SIGI PROVINSI SULAWESI TENGAH TAHUN 2016



ABSTRAK
Background. In 2015, there has been a remarkable incidence of scabies twice the incidence of the number of cases were 66 cases with no deaths. Scabies is contagious disease caused by Sarcoptes scabiei hominis variant, the transmission occurs by direct and indirect contact.
Objective. To determine correlation of personal hygiene and environmental sanitation with prevalence of scabies in Modern Boarding School Al-Istiqamah Ngatabaru Sigi District in Central Sulawesi Province.
Methods. This study design is a cross sectional analytic using questionnaire and observation sheet. Sampling techniques using non-probability sampling with purposive sampling. The sample size in this study is 100 people. Statistical analysis using Chi-Square.
Result. The results showed that the prevalence of students with symptoms of scabies in modern boarding school Al-Istiqamah Ngatabaru is numbered 65 people (65 %). Based on the statistical test, p value = 0,000 (p value < 0,05) shows that personal hygiene has a relationship with the prevalence of scabies, and also the results of statistical tests p value = 0,027 (p value < 0,05) shows that environment sanitation has a relationship with the prevalence of scabies.
Conclusion. There is a correlation between personal hygiene and environmental sanitation with the prevalence of skabies in Modern Boarding School Al-Istiqamah Ngatabaru Sigi District in Central Sulawesi Province.
Keywords : personal hygiene, environment sanitation, scabies
ix
HUBUNGAN PERSONAL HYGIENE DAN SANITASI LINGKUNGAN DENGAN PREVALENSI SKABIES DI PONDOK PESANTREN MODERN AL-ISTIQAMAH NGATABARU KABUPATEN SIGI SULAWESI TENGAH TAHUN 2016
Siti Marwa*, I Nyoman Widajadnja**, Rahma Badaruddin**
*Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Tadulako
**Departemen fisiologi, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Tadulako
ABSTRAK
Latar Belakang. Pada tahun 2015, telah terjadi kejadian luar biasa skabies sebanyak dua kali kejadian dengan jumlah kasus sebanyak 66 kasus tanpa kematian. Skabies adalah penyakit menular yang disebabkan oleh Sarcoptes Scabiei varian hominis, yang penularannya terjadi secara kontak langsung dan tidak langsung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan personal hygiene dan sanitasi lingkungan dengan prevalensi skabies di Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru Kabupaten Sigi Sulawesi Tengah.
Metode. Desain penelitian ini adalah analitik cross sectional dengan menggunakan lembar kuesioner dan lembar observasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan non-probability sampling dengan cara purposive sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 100 orang. Analisis statistik yang digunakan adalah Chi-Square.
Hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Prevalensi santri yang mengalami gejala skabies di Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru yaitu berjumlah 65 orang (65 %). Berdasarkan hasil uji statistik, p value = 0,000 (p value < 0,05) menunjukkan bahwa personal hygiene mempunyai hubungan dengan prevalensi skabies, dan juga hasil uji statistik p value = 0,027 (p value < 0,05) menunjukkan bahwa sanitasi lingkungan mempunyai hubungan dengan prevalensi skabies.
Kesimpulan. Ada hubungan antara personal hygiene dan sanitasi lingkungan dengan prevalensi skabies di Pondok Pesantren Modern Al-Istiqamah Ngatabaru Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah.
Kata Kunci : personal hygiene, sanitasi lingkungan, scabies


Ketersediaan

SKD2017438N 101 13 034 MAR hMy LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
N 101 13 034 MAR h
Penerbit PSPD : Palu.,
Deskripsi Fisik
xv , 51 hlm ; 29 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
xv , 51 hlm ; 29 cm
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this