Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
Hubungan Indeks Massa Tubuh dan Lingkar Pinggang Terhadap Tekanan Darah Pada Pegawai SMA Negeri 5 Palu 2016
HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DAN LINGKAR PINGGANG DENGAN TEKANAN DARAH
PADA PEGAWAI SMA NEGERI 5 PALU
TAHUN 2016
Multazam Eko Putra*, Sumarni**, I Kadek Rupawan***
*Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Tadulako.
** Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Tadulako
*** Departemen patologi anatomi, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Tadulako
ABSTRAK
Latar Belakang: Peningkatan indeks massa tubuh (IMT) erat kaitannya dengan penyakit Hipertensi baik pada laki-laki maupun pada perempuan. Kegemukan atau obesitas adalah faktor risiko yang dapat meningkatkan penyakit jantung dan dapat menyebabkan kelainan metabolisme yang dapat mempengaruhi tekanan darah kolesterol, trigliserid, dan resistensi hormon insulin. Obesitas yang lebih berpengaruh terhadap kejadian hipertensi adalah obesitas sentral. Obesitas sentral dapat dikur dengan teknik pengukuran lingkar pinggang.
Tujuan: Untuk mengetahui hubungan indeks massa tubuh dan lingkar pinggang dengan tekanan darah pada pegawai SMA Negeri 5 Palu.
Metode: Desain penelitian yang dipakai adalah analitik observasi dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan secara total sampling. Sejumlah 77 orang. pengukuran indeks massa tubuh diperoleh dari data tinggi badan dan berat badan dengan menggunakan mikrotoa dan timbangan, sedangkan lingkar pinggang menggunakan pita pengukur. pengukuran langsung menggunakan sfigmomanometer. Analisis data dilakukan secara univariat, bivariat dengan uji chi-square (α=0,05).
Hasil: Analisis data menggunakan uji chi-square diperoleh nilai probabilitas 0,000 untuk hubungan indeks massa tubuh dengan tekanan darah dan nilai probabilitas 0,000 untuk hubungan lingkar pinggang dengan tekanan darah pada pegawai SMA Negeri 5 Palu
Kesimpulan: Terdapat hubungan bermakna antara indeks massa tubuh dan lingkar pinggang dengan tekanan darah pada pegawai SMA Negeri 5 Palu.
Kata Kunci: Indeks Massa Tubuh, Lingkar Perut, Tekanan Darah
Ketersediaan
S-N10113057 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
610 PUT h Skripsi 2017
|
Penerbit | Studi Pendidikan Doker : Fakultas Kedokteran Untad., 2017 |
Deskripsi Fisik |
xiv, 85 hlm.: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
610
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Multazam Eko Putra
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain