No image available for this title

Buku Teks

Hubungan pengetahuan Obat Tradisional Dengan Sikap Berobat Masyarakat Desa Pakuli Kec. Gumbasa Kab. Sigi



HUBUNGAN PENGETAHUAN OBAT TRADISIONAL TERHADAP SIKAP BEROBAT MASYARAKAT DESA PAKULI KEC. GUMBASA KAB. SIGI
Imam Sucipta*, I Nyoman Widajadnja**, Rahma Badaruddin**

*Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
** Bagian Fisiologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako

ABSTRAK
Latar Belakang : Obat tradisional telah lama dikenal dan digunakan oleh semua lapisan masyarakat di indonesia untuk tujuan pengobatan maupun perawatan kesehatan.. Penggunaan obat tradisional di Desa Pakuli sudah menjadi bagian dari gaya hidup sebagian besar masyarakat. Meskipun terdapat fasilitas kesehatan yang cukup memadai dan tenaga kesehatan yang tersedia di Kec. Gumbasa, namun penggunaan obat tradisional dalam melakukan pengobatan sehari-hari tetaplah menjadi pilihan warga desa. Beberapa hal yang mempengaruhi penggunaan obat tradisional adalah tingkat pengetahuan dan sikap.
Tujuan : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh pengetahuan terhadap sikap berobat Masyarakat Desa Pakuli Kec. Gumbasa Kab. Sigi.
Metode: Jenis penelitian ini adalah survey analitic dengan pendekatan cross sectional. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling. Total sampel pada penelitian ini diperoleh dari rumus Slovin sehingga didapatkan adalah 100 orang responden.
Hasil : Hasil analisis mengunakan uji Chi-Square menunjukan adanya hubungan yang bermakna antara pengetahuan obat tradisional terhadap sikap berobat (p-value = 0,001)
Kesimpulan : Terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap sikap berobat masyarakat.
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Obat Tradisional


Ketersediaan

S-N10113020610 SUC h Skripsi 2017My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610 SUC h Skripsi 2017
Penerbit Studi Pendidikan Doker : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
vii, 75 hlm.: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this