Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
Hubungan Pengetahuan dan Sikap Tentang Penyakit DBD Terhadap Tindakan Pencegahan Demam Berdarah Dengue Pada Masyarakat Diwilayah Puskesmas Mabelopura
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG PENYAKIT DBD TERHADAP TINDAKAN PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH DENGUE PADA MASYARAKAT DIWILAYAH PUSKESMAS MABELOPURA
Cindy Fitriyani*Elli Yane Bangkele**,Christin Rony Nayoan***
*Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
**Departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
***Bagian THT Rumah Sakit Undata Palu, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
ABSTRAK
Pendahuluan:Penyakit demam berdarah dengue (DBD) merupakan salah satu penyakit yang sering merisaukan masyarakat karena dapat menyebabkan kematian.Penyakit DBD ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegyptidan Aedes Albopticusyang mengandung virus dengue.Kurangnya pengetahuan tentang hal-hal mendasar mengenai DBD tentu bisa saja mempengaruhi tindakan pencegahan yang dilakukan oleh masyarakat karena pengetahuan atau kognitif merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang.Sikap bukan merupakan reaksi terbuka dan belum merupakan suatu tindakan, melainkan hanya predisposisi tindakan atau perilaku. Hal ini sesuai dengan pernyataan yang menyatakan sikap tidak sama dengan perilaku dan perilaku tidak selamanya mencerminkan sikap seseorang, dimana seseorang sering kali memperlihatkan perilaku atau tindakan bertentangan dengan sikapnya.
Tujuan:Untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap tentang penyakit DBD terhadap tindakan pencegahan demam berdarah dengue diwilayah Puskesamas Mabelopura.
Metode:Desain penelitian ini menggunakan rancangan analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan tehnik cluster sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuisioner, dengan jumlah sampel 99 orang sesuai dengan kriteria inklusi dan kriteria eksklusi.Analisis datanya menggunakan analisis univariat dan bivariat.
Hasil: Hubungan pengetahuan tentang penyakit DBD terhadap tindakan pencegahan Demam Berdarah Dengue pada masyarakat Diwilayah kerja Puskesmas Mabelopura dengan nilai (p=0,001).Hubungan sikap tentang penyakit DBD terhadap tindakan pencegahan Demam Berdarah Dengue pada masyarakat Diwilayah Puskesmas Mabelopura dengan nilai (p=0.134).
Kesimpulan: Terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap tindakan dan tidak terdapat hubungan antara sikap terhadap tindakan pencegahan Demam Berdarah Dengue pada masyarakat diwilayah Puskesmas Mabelopura.
Kata Kunci: Demam Berdarah Dengue, Pengetahuan, Sikap, dan Tindakan.
Ketersediaan
S-N10114044 | 610 FIR h Skripsi 2018 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
610 FIR h Skripsi 2018
|
Penerbit | Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad., 2018 |
Deskripsi Fisik |
xvii, 72 hlm.:ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
610
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Cindy Fitriyani
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain