Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN MANDIRI ANATOMI MENGGUNAKAN VIDEO ANATOMI TERHADAP PENINGKATAN PEMAHAMAN MAHASISWA KEDOKTERAN TAHUN PERTAMA
Efektivitas Pembelajaran Mandiri Anatomi Menggunakan Video Anatomi Terhadap Peningkatan Pemahaman Mahasiswa Kedokteran Tahun Pertama
Muh Fitrah Rahadi Sallatu*, Sarifuddin Anwar**
*Mahasiswa Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
** Departemen Anatomi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
ABSTRAK
Latar Belakang : Sistem pendidikan pada mahasiswa Program Studi Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako menggunakan Kurikulum Berbasis Kompetensi artinya kurikulum ini menggunakan sistem yang sistematis dan terintegrasi. Anatomi kedokteran merupakan pondasi dasar dalam pendidikan ilmu kedokteran dari semua cabang ilmu kedokteran. Hal ini menghadirkan tantangan untuk meningkatkan pembelajaran dengan mengembangkan media sehingga mahasiswa memiliki waktu lebih untuk belajar mandiri. Oleh karena itu, Tujuan peneliti ingin membandingkan efektivitas pembelajaran mandiri anatomi menggunakan video anatomi pada mahasiswa tahun pertama.
Metode : Penelitian ini menggunakan metode penelitian Quasi Eksperimental dengan desain nonequivalent Control Group Design. Subjek penelitian dibagi dalam 2 kelompok yaitu kelompok kontrol menggunakan media pembelajaran buku atlas sedangkan kelompok perlakuan mneggunakan video pembelajaran. Data yang dikumpulkan merupakan data primer berupa data nilai ujian praktikum anatomi mahasiswa kedokteran tahun pertama. Data yang didapatkan kemudian diolah menggunakan SPSS dengan uji Man Whitney Test.
HASIL : Pada penelitian ini diperoleh perbedaan perubahan nilai anatomi antara kelompok kontrol dibandingkan kelompok perlakuan. Terdapat peningkatan pemahaman mahasiswa terhadap mata kuliah anatomi pada kelompok diberikan perlakuan menonton video pembelajaran anatomi dengan nilai P Value 0,000 ( < 0.05 )
Kesimpulan : Efektifitas belajar mandiri anatomi menggunakan video pada mahasiswa kedokteran tahun pertama secara statistik didapatkan perbedaan makna.
Kata Kunci : Belajar Mandiri, Anatomi, Modalitas Video Pembelajaran
Ketersediaan
N10116054 | 610 RAH e Skripsi 2019 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
610 RAH e Skripsi 2019
|
Penerbit | Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad., 2019 |
Deskripsi Fisik |
xv,41 hlm,: ilus.; 30 cm
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
610
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Cet.1
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Muh Fitra Rahadi Sallatu
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain