No image available for this title

Buku Teks

PERILAKU MEROKOK REMAJA PEREMPUAN DI SMP NEGERI 2 PALU



ABSTRAK
RISMA. Perilaku Merokok Remaja Perempuan di SMP Negeri 2 Palu (di bawah Bimbingan Herman)
Peminatan Promosi Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
September 2020

Perokok perempuan lebih berisiko 25% lebih tinggi daripada perokok pria dan memiliki dampak yang lebih spesifik bagi kesehatan reproduksi. Berdasarkan data perokok perempuan menururt Riskesdes Tahun 2018, jumlah perokok perempuan di indonesia sebesar 4,8%, di kota Palu terdapat 583 perokok perempuan. Berdasarkan data yang diperoleh di SMP Negeri 2 Palu, pada tahun 2019 dari 240 siswa perempuan terdapat 27 (11%) siswi yang merokok. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perilaku merokok remaja perempuan di SMP Negeri 2 Palu. Jenis penelitian Kualitatif dengan pendekatan Studi Kasus. Informan dalam penelitian sebanyak 9 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengelolaan data dengan teknik matriks. Hasil penelitian menunjuhkan pengetahuan remaja perempuan sudah cukup baik mengenai dampak bahaya rokok. Remaja perempuan perokok memiliki sikap negatif terhadap rokok remaja menerima ajakan teman tanpa ingin menghindari perilaku merokok tersebut. Iklan rokok tidak memiliki pengaruh terhadap keputusan remaja perempuan untuk merokok. Akses rokok memudahan remaja perempuan untuk mendapatkan rokok disekitar lingkungan dari teman dan memalak uang saku teman yang tidak merokok. Dukungan keluarga memberikan nasehat kepada remaja perempuan agar terhindari dari perilaku merokok. Saran kepada pihak SMPN 2 Palu agar membuat aturan khusus bagi seluruh siswa terutamah pada remaja perempuan yang merokok sehingga bisa mengubah perilaku siswa serta diharapkan juga pihak sekolah memberikan sosialisasi pada siswa terkait bahaya rokok.

Kata Kunci : Perilaku, Remaja, Merokok, Perempuan.


Ketersediaan

S-N 20116199614 RIS p Skripsi 2020My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
614 RIS p Skripsi 2020
Penerbit Studi Kesehatan Masyarakat : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
xx, 130 hlm.: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
614
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this