Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
Kadar Zat Gizi Mi Mocaf Berbasis Wortel (Daucus carota L) dan tepung tulang ikan bandeng (Chanos chanos) sebagai menu MP-ASI Alternatif Baduta Usia 12-24 bulan.
ABSTRAK
FITHA DWI YUDIANTI. Kadar Zat Gizi Mi Mocaf Berbasis Wortel (Daucus carota L) dan Tepung Tulang Ikan Bandeng (Chanos chanos) Sebagai Menu MP-ASI Alternatif Baduta Usia 12-24 Bulan (dibimbing oleh St. Ika Fitrasyah).
Pemberian MP-ASI merupakan jendela kritis bagi anak untuk jangka panjang kehidupan yang memiliki dampak bagi pertumbuhan dan perkembangan. Penelitian ini bertujuan untuk analisis kadar zat gizi, daya terima, serta serving size mi Mocaf dengan penambahan wortel dan tepung tulang ikan bandeng. Jenis dan desain penelitian menggunakan desain deskriptif observatif berbasis laboratorium serta pada analisis daya terima penelitian deskriptif eksperimental dengan mengembangkan 3 formulasi. Kadar karbohidrat dianalisis menggunakan metode spektrofotometri UV-VIS, lemak menggunakan metode Soxhlet, vitamin A menggunakan spektrofotometri UV-VIS, dan kalsium menggunakan metode AAS; sementara uji daya terima menggunakan metode Hedonik. Pengolahan data dilakukan dengan editing, dan entry. Data kadar zat gizi di analisis menggunakan One-Sample T Test , data uji daya terima menggunakan uji One-Way ANOVA dan uji lanjut Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa F1 merupakan formula dengan kadar zat gizi tertinggi pada kadar karbohidrat, lemak, vitamin A, sedangkan untuk kadar kalsium tertinggi adalah F3. F1 merupakan formulasi terpilih yang paling disukai dari segi warna, aroma, serta tekstur. Adapun untuk serving size meggunakan kemasan primer paper bowl, nama merek mi mocaf dan menggunakan tabel ING berdasarkan AKG anak usia 1-3 tahun. Simpulan dari penelitian ini adalah analisis kadar karbohidrat, lemak, β-karoten, dan kalsium belum mencapai kontribusi kadar zat gizi 25% untuk sarapan; hasil daya terima untuk data daya terima warna p < 0,05, sedangkan aroma, tekstur, dan rasa p > 0,05; Analisis serving size dilakukan menggunakan kemasan paper bowl, dengan nama merek produk mi mocaf, berat bersih produk 100 gram, dan %AKG berdasarkan anak usia 1-3 tahun dengan %AKG untuk karbohidrat 18%, lemak 11%, β-karoten 2%, dan kalsium 5%.
Kata Kunci : Daya terima, Mi Mocaf, Tepung Moca, Tepung Tulang Ikan Bandeng, Wortel
Ketersediaan
S-P21118090 | 614 YUD k Skripsi 2021 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
614 YUD k Skripsi 2021
|
Penerbit | Studi Kesehatan Masyarakat : ., 2021 |
Deskripsi Fisik |
viii, 87 hlm.: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
614
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Fitha Dwi Yudianti.
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain