Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
Pembuatan dan Validasi Manekin Ekstraksi Serumen Sebagai Alat Bantu Pembelajaran Keterampilan Klinik.
PEMBUATAN DAN VALIDASI MANEKIN EKSTRAKSI SERUMEN SEBAGAI ALAT BANTU DALAM PEMBELAJARAN KETERAMPILAN KLINIK
Muh Arsyi Avisena* Christin Rony Nayoan**
*Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
**Departemen THT, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
ABSTRAK
Pendahuluan: Keterampilan klinik pada profesi kedokteran merupakan hal yang mutlak dibutuhkan. Pelayanan kedokteran tidak dapat dijalankan dengan baik dan optimal jika hanya mengandalkan pemahaman keilmuan tanpa adanya keterampilan tersebut. Simulation Based Medical Education sebagai bentuk simulasi klinik menerapkan prosedur yaitu situasi atau keadaan pembelajaran dibuat mirip dengan situasi klinik yang nyata, dibantu dengan menggunakan manekin maupun pasien simulasi. Salah satu keterampilan klinik di bidang THT adalah ekstraksi serumen yang merupakan prosedur kompetensi 4 dokter (mampu dilakukan secara mandiri), selain itu ekstraksi serumen termasuk dalam 144 diagnosis yang dapat ditangani di pelayanan primer.
Tujuan: Merancang, membuat dan memvalidasi manekin ekstraksi serumen sehingga dapat dimanfaatkan sebagai alat bantu dalam pembelajaran keterampilan klinik di Program Studi Kedokteran Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako.
Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode Penelitian dan Pengembangan (Research and Development). Teknik pengambilan sampel sebagai informan adalah purposive sampling. Informan terdiri atas seorang ahli THT (telinga, hidung dan tenggorok), ahli dalam bidang medical education, serta ahli dalam bidang clinical skills. Pengumpulan data dilakukan melalui in-depth interview dan observasi.
Hasil: Penelitian ini menghasilkan manekin ekstraksi serumen sebagai alat bantu dalam pembelajaran keterampilan klinik bagi mahasiswa.
Kesimpulan: Pembuatan dan validasi manekin ekstraksi serumen memberikan hasil yang bermanfaat serta memiliki konsistensi bahan yang mirip dengan telinga aslinya.
Alat Kunci: Pembelajaran, Ekstraksi serumen, Validasi, Manekin
Ketersediaan
S-N10118045 | 610 AVI p Skripsi 2021 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
610 AVI p Skripsi 2021
|
Penerbit | Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad., 2021 |
Deskripsi Fisik |
xIVi, 39 hlm.: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
610
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Muh Arsyi Avisena.
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain