No image available for this title

Buku Teks

Gambaran Tingkat Pengetahuan dan Sikap Mengenai Kode Etik Kedokteran terkait Aborsi pada Mahasiswa Kedokteran Universitas Tadulako.



GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP MENGENAI KODE ETIK KEDOKTERAN TERKAIT ABORSI PADA MAHASISWA KEDOKTERAN UNIVERSITAS TADULAKO
Novita Wiratasia Parimpun1, Muhammad Ardi Munir 2

1Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako
2Departemen Bioetika dan Humaniora Kesehatan, Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako

ABSTRAK

Latar Belakang: Kode Etik Kedokteran Indonesia (KODEKI) merupakan kumpulan peraturan etika profesi yang akan digunakan sebagai tolak ukur perilaku ideal dan penahan penyimpangan profesi. Dokter dilarang menggugurkan kandungan (abortus provocatus) tanpa indikasi medis yang membahayakan kelangsungan hidup ibu dan janin sebagaimana tertuang dalam kodeki pasal 11. Pada penelitian tahun 2018 aborsi ilegal di indonesia tercatat setidaknya ada 25 dari 1000 wanita dan 1 dari 4 kasus itu dibantu oleh tenaga kesehatan.
Metode: Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif observasional dengan teknik total sampling. Sampel dari penelitian ini sebanyak 294 mahasiswa Fakultas Kedokteran Untad angkatan 2018 dan 2019 yang diambil dengan menggunakan Metode analisis data berupa analisis distribusi frekuensi dan tabulasi silang.
Hasil: Subjek penelitian lebih banyak yang memiliki tingkat pengetahuan yang rendah dan sikap yang tidak baik. Tingkat pengetahuan yang kurang ditunjukkan dari 143 (48,6%) total subjek dan Sikap yang tidak baik sebanyak 163 (55,4%) total subjek.
Kesimpulan: Mayoritas dari mahasiswa Kedokteran Universitas Tadulako memiliki pengetahuan yang kurang dan sikap yang tidak baik terhadap kode etik kedokteran terkait aborsi.

Kata kunci: KODEKI, aborsi, pengetahuan, sikap


Ketersediaan

S-N10118114610 PAR g Skripsi 2021My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610 PAR g Skripsi 2021
Penerbit Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
xxii, 38 hlm.: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this