Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Stres Kerja pada Perawat Jiwa di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Madani Provinsi Sulawesi Tengah.
ABSTRAK
VIVI ANDRA SARI. Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Stres Kerja pada Perawat Jiwa di Ruang Rawat inap Rumah Sakit Umum Daerah Madani Provinsi Sulawesi Tengah (di bawah bimbingan Muhammad Rizki Ashari).
Peminatan Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
Stres kerja perawat
Stres kerja merupakan suatu permasalahan yang sering dialami tenaga kerja termasuk perawat. Stres kerja dapat menimbulkan terjadinya ketidaksesuaian antara individu dengan lingkungannya, semakin tinggi ketidaksesuaian antara tuntutan pekerjaan dan kemampuan individu maka akan semakin tinggi tingkat stres yang dialami. Faktor-faktor yang dapat menimbulkan stres kerja yaitu lingkungan fisik, beban kerja, shift kerja, hubungan interpersonal dan aktifitas di luar pekerjaan. Tujuan Penelitian untuk mengetahui hubungan antara lingkungan fisik,beban kerja, shift kerja, hubungan interpersonal, aktifitas di luar pekerjaan dengan stres kerja perawat jiwa di RSUD Madani Provinsi Sulawesi Tengah. Jenis penelitian adalah survei analitik kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan metode total sampling. Jumlah sampel 63 responden. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner dengan skala likert dan guttman. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan beban kerja (p=0,012), hubungan shift kerja (p=0,023) hubungan interpersonal (p=0,44), dan tidak ada hubungan lingkungan fisik (p=0.963), aktifitas di luar pekerjaan (p=0,552) dengan stres kerja. Diharapkan kepada pihak Rumah Sakit agar dapat mengatasi faktor-faktor yang menjadi timbulnya stres pada perawat agar dapat meningkatkan mutu pelayanan di Rumah Sakit.
Kata Kunci: Stres Kerja, Perawat, RSUD Madani
Ketersediaan
S-P10118153 | 614 SAR f Skripsi 2022 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
614 SAR f Skripsi 2022
|
Penerbit | Studi Kesehatan Masyarakat : ., 2022 |
Deskripsi Fisik |
xviii, 138 hlm.: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
614
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Vivi Andra Sari.
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain