No image available for this title

Buku Teks

Gambaran Minat Belajar Mahasiswa/i Angkatan 2020 Dan 2021 Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako Pada Mata Kuliah Biokimia Dan Fisiologi.



GAMBARAN MINAT BELAJAR MAHASISWA/I ANGKATAN 2020 DAN 2021 FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS TADULAKO PADA
MATA KULIAH BIOKIMIA DAN FISIOLOGI

Amalya Iftitah Laonu*, Tri Setyawati**
*Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako
**Departemen Biokimia Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako

ABSTRAK
Latar Belakang : Faktor yang mempengaruhi keberhasilan belajar salah satunya adalah minat mahasiswa terhadap materi pembelajaran. Biokimia dan fisiologi terkenal cukup sulit dipahami oleh mahasiswa yang baru masuk. Hal ini disebabkan salah satunya karena perubahan sistem belajar di sekolah ke universitas. Minat belajar Mata kuliah biokimia dan fisiologi sangat perlu diteliti karena merupakan ilmu dasar yang sangat diperlukan untuk memahami ilmu kedokteran lain terutama pada sistem blok. Minat sangat besar pengaruhnya terhadap keberhasilan belajar seseorang.
Tujuan : Untuk mengetahui gambaran minat belajar mahasiswa/i angkatan 2020 dan 2021 fakultas kedokteran universitas tadulako pada mata kuliah biokimia dan fisiologi
Metode : Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif yang bersifat observasional deskriptif. Penelitian ini menggunakan 192 sampel dari data responden yang mengisi kuesioner san teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non probability sampling, yaitu purposive sampling.
Hasil : Hasil penelitian menunjukan minat belajar mata kuliah biokimia dan fisiologi cukup baik. Persentase pemilihan responden dengan jumlah terbanyak hampir disemua kategori adalah netral. Berdasarkan hasil keseluruhan persentase minat belajar fisiologi lebih tinggi dibandingkan dengan minat belajar biokimia
Kesimpulan : Minat belajar mahasiswa/i angkatan 2020 dan 2021 fakultas kedokteran universitas tadulako pada mata kuliah biokimia dan fisiologi cukup baik
Kata Kunci : Minat Belajar, Fisiologi, Biokimia


Ketersediaan

S-N10118142610 LAO g Skripsi 2022My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610 LAO g Skripsi 2022
Penerbit Studi Pendidikan Dokter : .,
Deskripsi Fisik
xiv, 42 hlm.: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this