Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi Kesmas
PERILAKU MEROKOK SISWA PADA IMPLEMENTASI KAWASAN TANPA ROKOK (KTR) DI SMA NEGERI 1 PALU
ABSTRAK
KIREY MANGIWA. Perilaku Merokok Siswa Pada Implementasi Kawasan Tanpa Rokok (KTR) di SMA Negeri 1 Palu (di bawah bimbingan Sadli Syam)
Peminatan Promosi Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
Perilaku merokok merupakan suatu perilaku aktivitas menghisap rokok yaitu berupa gulungan daun tembakau kering yang dilakukan seseorang yang dengan cara dibakar kemudian menghembuskannya kembali keluar. Perilaku merokok merupakan salah satu persoalan terkait dengan kesehatan masyarakat yang dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan bahkan kematian terutama orang yang melakukan aktivitas merokok sebagai perokok aktif dan orang yang tidak melakukan aktivitas merokok namun terkena dampak asap rokok yaitu sebagai perokok pasif. Perilaku merokok dikalangan remaja bukanlah hal baru lagi. Kurangnya motivasi bagi diri sendiri dan juga pengaruh lingkungan yang membuat seseorang untuk sulit berhenti merokok. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku merokok siswa pada impelemtasi kawasan tanpa rokok (KTR) di SMA Negeri 1 Palu. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian ini berjumlah 10 orang. Pengelolaan data dengan teknik matriks. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahun siswa mengenai dampak rokok sudah cukup baik. Sikap siswa terhadap ajakan dari teman sebaya untuk merokok masih belum baik karena masih menerima ajakan dari teman sebaya. Sarana dan prasarana yang mendukung siswa untuk mendapatkan rokok dengan cara membeli menggunakan uang saku yang diberikan oleh orang tua dan juga pemberian dari teman. Dukungan dari teman sebaya yang lainnya untuk memberikan nasehat kepada remaja laki-laki yang merokok agar terhindar dari perilaku merokok.
Kata Kunci: Perilaku, Merokok, Siswa, KTR
Ketersediaan
S-P10118183 | 614 MAN p Skripsi 2023 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
614 MAN p Skripsi 2023
|
Penerbit | Studi Kesehatan Masyarakat : Fakultas Kedokteran Untad., 2023 |
Deskripsi Fisik |
xvii, 98 hlm,: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
614
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
KIREY MANGIWA
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain