Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi Kesmas
PERSEPSI SUAMI DALAM KEIKUTSERTAAN METODE OPERASI PRIA (MOP) DI WILAYAH KERJA PENYULUH KELUARGA BERENCANA (PLKB) KECAMATAN PALU SELATAN
ABSTRAK
Eka Ramadhani. Persepsi Suami dalam Keikutsertaan Metode Operasi Pria di Wilayah Kerja Penyuluh Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan Palu Selatan. (di bawah Bimbingan Herman)
Peminatan Promosi Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako
Salah satu kontrasepsi yang masih jarang digunakan oleh pria yaitu Metode Operasi Pria (MOP). Provinsi Sulaewsi Tengah tingkat penggunaan KB aktif MOP sebesar 700 orang atau 0,24%. Dimana persentase paling tinggi untuk penggunaan Metode Operasi Pria (MOP) berada di Kecamatan Palu selatan, yaitu sebanyak 9 orang. Tujuan penelitian untuk mengetahui Persepsi Suami dalam Keikutsertaan Metode Operasi Pria di Wilayah Kerja Penyuluh Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan Palu Selatan Kota Palu. Jenis penelitian adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Informan dalam penelitian sebanyak 13 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengelolaan data dengan teknik matriks. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap suami yang menjadi akseptor Metode Operasi Pria (MOP) memiliki Persepsi positif, mengetahui apa itu program Metode Operasi Pria, merasakan manfaat dan minim efek samping. Minat para suami dalam menjadi akseptor MOP adalah faktor umur yang tidak ingin menambah jumlah keturunan, serta dorongan para istri yang tidak memiliki kecocokan dalam ber-KB. Keadaan sosial informan memiliki lingkungan sosial budaya yang mendukung partisipasi dalam melakukan Metode Operasi Pria (MOP), baik dari segi pandangan agama, kehidupan seksual, serta faktor ekonomi.
Kata Kunci : Persepsi, Suami, Metode Operasi Pria,
Ketersediaan
S-N20114055 | 614 RAM p Skripsi 2023 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
614 RAM p Skripsi 2023
|
Penerbit | Studi Kesehatan Masyarakat : Fakultas Kedokteran Untad., 2023 |
Deskripsi Fisik |
xvi, 88 hlm,: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
614
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
EKA RAMADHANI
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain