No image available for this title

Skripsi Kesmas

HUBUNGAN PENGGUNAAN APD DAN PENGAWASAN DENGAN KEJADIAN KECELAKAAN KERJA PORTER MASKAPAI DI BANDAR UDARA SIS AL-JUFRI KOTA PALU



ABSTRAK


Megawati. Hubungan Penggunaan APD dan Pengawasan Dengan Kejadian Kecelakaan Kerja Porter Maskapai Di Bandar Udara Sis Al-Jufri Kota Palu (dibawah bimbingan Dr. Lusia Salmawati., S.KM., M.Sc).

Peminatan Keselamatan Dan Kesehatan Kerja Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako

Menurut ILO (Internasioanal Labour Organiztion) setiap 15 detik, 160 perkerja mengalami kecelakaan akibat kerja. Di Indonesia, jumlah kasus kecelakaan kerja mengalami penaikan dan penurunan yang tidak siginifikan selama lima tahun terakhir, hingga tahun 2020, terjadi peningkatan angka kecelakaan kerja. Data angka kecelakaan kerja dalam kurung waktu 1 bulan november di Bandar Udara Sis Al-Jufri Kota Palu, kejadian kasus terbanyak terdapat pada terjepit di kompertemen bagasi, saat mengatur bagasi di bagian porter Bandar Udara Sis- Aljufri Kota Palu dengan jumlah 19 kasus dalam 5 jenis kejadian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan penggunaan APD dan pengawasan K3 dengan kejadian kecelakaan kerja porter maskapai di Bandar Udara Sis Al-jufri Kota Palu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini merupakan total keseluruhan dari populasi yaitu sebanyak 46 orang dengan menggunakan teknik total sampling. Analisis yang digunakan yaitu chi-square dengan melihat nilai dari p-value. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan APD (p-value=0,013) dan pengawasan K3 (p-value=0,031) berhubungan secara signifikan dengan kejadian kecelakaan kerja porter di Bandar Udara Sis Al-Jufri Kota Palu. Diharapkan para porter untuk selalu menggunakan APD saat bekerja sehingga dapat mengantisipasi terjadinya kecelakaan kerja.




Kata kunci: Kecelakaan Kerja, APD, Pengawasan K3, Bandar Udara Sis Al- Jufri.


Ketersediaan

S-P10118279614 MEG h Skripsi 2023My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
614 MEG h Skripsi 2023
Penerbit Studi Kesehatan Masyarakat : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
xvi, 86 hlm,: iilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
614
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this