Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi Gizi
KADAR PROKSIMAT, NILAI ENERGI, BETA KAROTEN, ANTOSIANIN DAN DAYA ANTIOKSIDAN BOLU KUKUS BERBASIS TEPUNG LABU KUNING DAN BERAS MERAH SEBAGAI MAKANAN SELINGAN ALTERNATIF
ABSTRAK
Khairunissa Diyah Ramadhani. Kadar Proksimat, Nilai Energi, Beta Karoten, Antosianin dan Daya Antioksidan Bolu Kukus Berbasis Tepung Labu Kuning dan Beras Merah Sebagai Makanan Selingan Alternatif (dibimbing oleh Dr.Drs. I Made Tangkas, M.Kes.).
Diabetes Melitus (DM) merupakan penyakit gangguan metabolisme kronis yang ditandai dengan peningkatan glukosa darah (hiperglikemia) yang disebabkan karena ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan insulin. Salah satu hal yang dilakukan untuk menangani dan menanggulangi penyakit DM tipe 2 yaitu diet tinggi serat dan antioksidan. Bahan pangan yang tinggi serat dan antioksidan yaitu pada labu kuning dan beras merah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kadar beta karoten, kadar antosianin, daya antioksidan dan kandungan proksimat bolu kukus berbasis tepung labu kuning dan beras merah sebagai makanan selingan alternatif. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif berbasis uji laboratorium dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) berfaktor tunggal. Konsentrasi perbandingan F0 tanpa penambahan tepung labu kuning dan beras merah, F1 penambahan tepung labu kuning 30 g dan tepung beras merah 20 g, F2 penambahan tepung labu kuning 25 g dan tepung beras merah 25 g dan F3 penambahan tepung labu kuning 20 g dan tepung beras merah 30 g. Hasil yang diperoleh untuk kandungan beta karoten, antosianin dan daya antioksidan menunjukan bahwa formula dengan kandungan tertinggi terdapat pada F2 yaitu dengan kandungan beta karoten 12,569 mg/100g, antosianin 6,730 mg/100g dan IC50 sebesar 74,549 ppm. Hasil yang diperoleh dari kandungan proksimat formula terpilih yaitu F2 adalah karbohidrat 38,43 g, protein 5,12 g, lemak 5,31 g, kadar air 49,77%, kadar abu 1,34%, energy 222,1 kkal dan serat 1,759. Serving size menggunakan formula terpilih yaitu F2. Penentuan serving size pada produk yaitu dengan hasil per sajian sebesar 50 gram. Dengan menggunakan wadah dus cake sebagai wadah penyimpanan produk.
Kata kunci : Antioksidan, Beras Merah, Bolu Kukus, Labu Kuning.
Ketersediaan
S-P21119071 | 614 RAM k Skripsi 2023 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
614 RAM k Skripsi 2023
|
Penerbit | Studi Kesehatan Masyarakat : Fakultas Kedokteran Untad., 2023 |
Deskripsi Fisik |
viii, 95 hlm,: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
614
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
KHAIRUNISSA DIYAH RAMADHANI
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain