No image available for this title

Skripsi Kesmas

PERILAKU REMAJA PUTRI TERHADAP PERKAWINAN USIA DINI DI KECAMATAN BARAS KABUPATEN PASANGKAYU



ABSTRAK

SITI AISA M. Perilaku Remaja Putri Terhadap Perkawinan Usia Dini di Kecamatan Baras Kabupaten Pasangkayu (di bawah bimbingan Arwan)
Peminatan Promosi Kesehatan dan Ilmu Prilaku
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu
Mei 2023

Terdapat 60 remaja Kecamatan Baras melakukan perkawinan usia dini, tanpa mengetahui makna pernikahan dampak yang dapat timbul yaitu resiko kematian pada ibu saat persalinan karna kondisi organ reproduksi belum berkembang serta dapat juga menibulkan kematian pada bayi. Menurut BPS tahun 2021 Sulawesi Barat memiliki kasus pernikahan dini sebanyak 17.71%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku remaja putri tehadap perkawinan usia dini di Kecamatan Baras Kabupaten Pasangkayu. Jenis Penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus dengan jumlah informan 11 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menujukan pengetahuan remaja mengenai pernikahan dini masih kurang, demikian pula dengan sikap remaja memilih pernikahan dini atas keinginan diri sendiri karena sudah mengalami hamil diluar nikah serta dukung orang tua yang mempercayai pamali jika menolak lamaran laki-laki sehingga hal ini yang memperkuat keputusan remaja untuk menikah dini. Diharapkan bagi pemerintahan Kabupaten Pasangkayu, untuk lebih memperhatikan persoalan perkawinan usia dini dengan beberapa program yang diupayakan terkait meminimalisir kasus perkawinan usia dini dengan mengawal masyarakat untuk mengedukasi hal terebut.

Kata Kunci : Perilaku, Perkawinan Usia Dini, Remaja Putri,


Ketersediaan

S-P10118179614 AIS p Skripsi 2023My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
614 AIS p Skripsi 2023
Penerbit Studi Kesehatan Masyarakat : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
xvii, 87 hlm,: ilus.;30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
614
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this