No image available for this title

Skripsi Kesmas

PERILAKU MEROKOK SISWA REMAJA LAKI-LAKI DISEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) SWASTAATMAJAYA KABUPATEN TOLITOLI



ABSTRAK
ADE SHINTA RISMAYA. Perilaku Merokok Siswa Remaja Laki-laki di Sekolah Menengah Atas (SMA) Swasta Atmajaya Kabupaten Tolitoli (di bawah bimbingan Sadli Syam)


Peminatan Promosi Kesehatan
Program Studi Kesehatan Masyarakat
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Universitas Tadulako Palu


Merokok merupakan kegiatan yang masih dilakukan individu mulai dari anak-anak hingga dewasa. Perilaku merokok menurut Kemenkes merupakan perilaku membakar produk tembakau yang dimaksudkan untuk dibakar, dihisap dan dihirup. Perilaku merokok terbesar berawal dari masa remaja dan meningkat menjadi perokok tetap dalam beberapa tahun kemudian. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Perilaku Merokok Siswa Remaja Laki-laki di Sekolah Menengah Atas (SMA) Swasta Atmajaya Kabupaten Tolitoli. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan Studi Kasus. Informan dalam penelitian berjumlah 10 orang terdiri dari 7 informan utama siswa remaja laki-laki SMA Swasta Atmajaya yang merokok, 1 informan kunci kepala SMA Swasta Atmajaya, dan 2 informan pendukung guru kelas dan guru konseling SMA Swasta Atmajaya. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan siswa sudah cukup baik mengenai rokok, kandungan rokok, bahaya dan dampak merokok. Sikap siswa menganggap merokok merupakan perilaku yang umum dilakukan khususnya bagi kalangan remaja, dan siswa menganggap pesan kesehatan pada bungkus rokok adalah hal penting. Faktor pendukung siswa memperoleh rokok dengan uang pribadi dan uang yang dikumpukan bersama teman, siswa memperoleh rokok dari warung dekat sekolah dan warung lain yang menyediakan rokok, sebagian besar siswa merokok ketika berada di luar lingkungan sekolah, dan pengawasan guru terkait perilaku merokok sering dilakukan walaupun pemeriksaannya kurang ketat. Terdapat pengaruh dan dukungan dari teman sebaya siswa untuk saling mendukung agar siswa mengikut merokok. Diharapkan pihak sekolah mengadakan penerapan kebijakan kawasan tanpa rokok di lingkungan sekolah dan lebih memperketat pengawasan serta pemeriksaan mengenai rokok terhadap siswa.

Kata Kunci: Merokok, Perilaku, Remaja, Siswa


Ketersediaan

S- P10119172614 RIS p Skripsi 2023My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
614 RIS p Skripsi 2023
Penerbit Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
xvii, 85 hlm,: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
614
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this