Detail Cantuman
Advanced SearchBuku Teks
Karakteristik pasien demam tifoid asal Kota Palu yang dirawat inap di RSUD Undata Sulawesi Tengah pada tahun 2019-2022.
KARAKTERISTIK PASIEN DEMAM TIFOID ASAL KOTA PALU YANG DIRAWAT INAP DI RSUD UNDATA SULAWESI TENGAH TAHUN 2019-2022
Ratna Sari Dewi*, M. Sabir**, David Pakaya***, Andi Nur Asrinawaty**
*Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
**Departemen Mikrobiologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
***Departemen Histologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
ABSTRAK
Latar Belakang: Demam tifoid masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di dunia. World Health Organization (WHO) memperkirakan angka kejadian demam tifoid secara global pada tahun 2019 sekitar 9 juta kasus dan 110.000 kematian setiap tahunnya. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran karakteristik pasien demam tifoid di Kota Palu, mencakup usia, gejala klinis, wilayah tempat tinggal, dan pemeriksaan laboratorium. Penelitian ini diharapkan menjadi dasar untuk mengembangkan strategi pencegahan dan pengendalian demam tifoid.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode deskriptif observasional, pendekatan cross-sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 91 pasien. Instrumen penelitian menggunakan data sekunder rekam medik, disajikan dalam analisis frekuensi deskriptif menggunakan perangkat lunak SPSS versi 23.
Hasil: Distribusi frekuensi pasien demam tifoid asal Kota Palu rawat inap di RSUD Undata Sulawesi Tengah tahun 2019-2022, berdasarkan usia, dewasa (74.7%), anak-anak (18.7%). Distribusi berdasarkan jenis kelamin yaitu laki-laki (36.3%), perempuan (63.7%). Distribusi wilayah tempat tinggal, Kecamatan Mantikulore (42.9%), Kecamatan palu selatan (23.1%) dan Kecamatan Palu Timur (16.5%). Distribusi gejala klinis yaitu demam (93.4%), mual (40.7%), muntah (38.5%), nyeri ulu hati (25.3%), dan sakit kepala (24.2%). Distribusi pemeriksaan laboratorium, uji widal (47.3%) dan uji tubex TF® (52.7%).
Kesimpulan: Distribusi frekuensi pasien demam tifoid asal Kota Palu rawat inap di RSUD Undata Sulawesi Tengah tahun 2019-2022, mayoritas usia dewasa (18-64 tahun), dengan distribusi lebih tinggi pada perempuan. Distribusi pasien terbanyak di wilayah mantikulore, gejala utama adalah demam, dengan uji tubex TF® sebagai metode pemeriksaan laboratorium dominan.
Kata Kunci: Demam tifoid, usia, jenis kelamin, gejala klinis, wilayah tempat tinggal, pemeriksaan laboratorium.
Ketersediaan
S-N10120001 | 610 DEW k Skripsi 2023 | My Library | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
610 DEW k Skripsi 2023
|
Penerbit | Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad., 2023 |
Deskripsi Fisik |
xvi, 73 hlm.: ilus.; 30 cm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
610
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Ratna Sari Dewi.
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain