No image available for this title

Buku Teks

Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Mengenai Gizi Seimbang Terhadap Status Gizi Pelajar Kelas XI Di SMA Negeri 3 Palu.



HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MENGENAI GIZI SEIMBANG TERHADAP STATUS GIZI PELAJAR KELAS XI DI SMA NEGERI 3 PALU
Ni Luh Radha Aryandhita*., Ryka Marina Walanda **., Sumarni ***., Devi Oktafiani ****
*Mahasiswa Kedokteran, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
**Departemen Biokimia, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
***Departemen Gizi-Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako
****Departemen Parasitologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tadulako

ABSTRAK
Latar Belakang: Pengetahuan remaja tentang pengetahuan gizi adalah pemahaman seseorang tentang ilmu gizi, zat gizi, serta interaksi antara zat gizi terhadap status gizi dan kesehatan. Usia sekolah atau remaja adalah masa yang paling mudah mengalami masalah gizi karena pada masa tersebut merupakan masa peralihan dari anak-anak kedewasa, karena faktor waktu makan yang tidak teratur, frekuensi makanan dan banyaknya jenis makanan yang dikonsumsi itu dapat mengakibatkan adanya gangguan gizi pada remaja.
Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dan sikap mengenai gizi seimbang terhadap status gizi pelajar kelas XI di SMA Negeri 3 Palu.
Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian analisis observasional dengan pendekatan kuantitatif cross-sectional. Penentuan sampel berdasarkan kriteria inklusi dari peneliti kemudian menggunakan rumus slovin sehingga sampel yang didapatkan yaitu 84 responden. Data yang diperoleh berdasarkan hasil penyebaran kuesioner. Analisis data yang digunakan uji spearman.
Hasil: Penelitian menunjukkan bahwa responden memiliki pengetahuan baik sebanyak 100% dengan status gizi pada kategori normal sebanyak 52,4%. Responden yang memiliki sikap dengan kategori cukup sebanyak 66,7% dengan status gizi dalam kategori normal sebanyak 52,4%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan tidak berhubungan secara signifikan terhadap status gizi pelajar kelas XI di SMA Negeri 3 Palu (p=0,827) dan sikap tidak berhubungan secara signifikan terhadap status gizi pelajar kelas XI di SMA Negeri 3 Palu (p=0,548).
Kesimpulan: Dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap mengenai gizi seimbang terhadap status gizi pelajar kelas XI di SMA Negerin 3 Palu
Kata Kunci: Pengetahuan, sikap, gizi seimbang, status gizi


Ketersediaan

S-N10120138610 RAD h Skripsi 2024My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610 RAD h Skripsi 2024
Penerbit Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
xviii, 60 hlm.: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this