No image available for this title

Skripsi Kedokteran

HUBUNGAN PROFIL LIPID PADA LAMA RAWATAN PASIEN STROKE ISKEMIK DI RSUD UNDATA KOTA PALU



HUBUNGAN PROFIL LIPID PADA LAMA RAWATAN PASIEN STROKE ISKEMIK DI RSUD UNDATA KOTA PALU
*Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tadulako*
Philip Yoram Rapar., Fitriah Handayani
ABSTRAK

Latar Belakang : Salah satu penyebab stroke iskemik disebabkan karena adanya kelainan profil lipid darah yang utama antara lain kenaikan kadar kolesterol total, trigliserida, Low Density Lipoprotein (LDL) serta penurunan kadar High Density Lipoprotein (HDL). Karena peningkatan trigliserida berakibat buruk pada pembuluh darah, peningkatan kolesterol berakibat penyumbatan pada pembuluh darah, peningkatan LDL berakibat pada penyempitan pembuluh darah serta penurunan HDL menyebabkan HDL tidak dapat membersihkan pembuluh darah dari berbagai endapan yang disebabkan oleh ketiga profil lipid lainnya.
Tujuan : Untuk mengetahui hubungan profil lipid pada lama rawatan pasien stroke iskemik di RSUD Undata Kota Palu.
Metode : Penelitian ini adalah Observasional analitik dengan desain cross sectional. Sampel penelitian ini menggunakan purposive sampling. Dengan jumlah sampel 36 rekam medik yang berasal dari RSUD Undata Palu. Data yang didapatkan kemudian dilakukan uji normalitas menggunakan uji Kolmogrov-smirnov dan diolah menggunakan uji Korelasi Pearson.
Hasil : Pada hasil penelitian ini jumlah sampel yang didapatkan dari 36 pasien, rata-rata usia terserang stroke adalah 59,36 tahun dengan insiden stroke iskemik terjadi pada usia 24-81 tahun. HDL sebesar 47,83 mg/dL, LDL 117,72 mg/dL, Kolestrol Total 188,92 mg/dL, Trigliserida 141,00 mg/dL. rentang lama rawat pasien stroke iskemik di penelitian ini adalah 2-19 hari. Hasil uji statistik hubungan profil lipid didapatkan bahwa Trigliserida (p value) < 0,05 (0,007).
Kesimpulan : Terdapat hubungan yang bermakna antara Trigliserida dengan lama rawatan pasien stroke iskemik di RSUD Undata Kota Palu.

Kata Kunci : Stroke iskemik, HDL, LDL, Profil lipid, Trigliserida.


Ketersediaan

S-N10119106610 RAP h Skripsi 2023My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610 RAP h Skripsi 2023
Penerbit Studi Pendidikan Dokter : Fakultas Kedokteran Untad.,
Deskripsi Fisik
71 hlm,: ilus.; 30 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this